Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mudah Memilih Pendidikan Terbaik Untuk Putra-putri Kita


Banyak orang kesusahan memilih pendidikan untuk putra-putrinya. Hingga ada sebagian yg menggunakan jasa konsultan. Artinya keadaan sudah pada jalan buntu atau mengalami kebingungan yg maksimal, sehingga membutuhkan pihak lain untuk memutuskannya. Hal ini saya kira wajar. Dalam arti sudah biasa terjadi. Kesusahan menentukan pilihan-pilihan hidup. Sama pula dengan banyak orang yg susah menjalani garis hidupnya.

Apakah benar demikian susahnya?

Mari kita tengok dari sisi lain, yakni dari sisi CARA orang-orang yg selalu mudah dan cepat memilihkan sekolah buat anaknya. Yakni, mereka tidak banyak pertimbangan. Mereka hanya menimbang kebutuhan, tak perlu menuruti keinginan. Otak mereka JUGA tidak sibuk mencipta alasan dan melegalize hasrat yang melahirkan banyaknya pertimbangan.

Mungkin bagi orang-orang yang MUDAH mengamambil keputusan ini karena 2 hal: tidak banyak keinginan dan tidak banyak pertimbangan yg tidak penting. Biasanya orang seperti ini juga mudah hidupnya, mudah ekonominya, mudah sosialnya, dan mudah lain-lainnya.

Apa sih yang dimaksud dengan "keinginan"?

Keinginan adalah hasrat untuk memenuhi sesuatu, memiliki sesuatu atau mendapatkan sesuatu demi tercapainya kesenangan dan kepuasan. Misal, apa saja yang termasuk pertimbangan kebutuhan dan apa saja yang termasuk pertimbangan atas dasar keinginan. Berikut: 

Apa Saja Yang Termasuk Pertimbangan Kebutuhan

  • Anak butuh mendapatkan pengajaran yg baik, maka cukup lihat reputasi sekolah itu, apakah selama ini sudah cukup menyediakan pengajaran dan pendidikan yg baik atau tidak untuk siswanya?
  • Anak butuh mendapat lingkungan sekolah yang baik. Lingkungan yg taat beragama, aman dari segala resiko bahaya fisik maupun bahaya mental, dan sekolah yang terjaga dari banyak faktor yang membahayakan keselamatan anak.
  • Anak butuh sekolah khusus, misalnya karena sang anak punya bakat khusus yg akan dia kembangkan, atau sang anak butuh perlakuan khusus atas abnormalitasnya, atas disabilitasnya dan lainnya yg bersifat khusus.
  • Pendidikan dengan biaya terjangkau. Kemampuan finansial kita juga bisa jadi bahan pertimbangan. Sebab bila tidak disesuakan, maka keberlangsungan dan keberlanjutan pendidikan anak bisa terganggu di tengah perjalanannya.

Apa Saja Yang Termasuk Pertimbangan Keinginan

  • Anak ingin bersekolah di tempat saudaranya sekolah. Pokoknya pengen. 
  • Anak ingin bersekolah di sekolah yg sama dengan tetangganya. Bodo amat, pokoknya pengen.
  • Orang tua ingin menyekolahkan anak di tempat favorit yg notabene mahal, karena ingin mendongkrak reputasi sosial orang tua.
  • Orang tua ingin menyekolahkan anaknya di tempat paling mahal, dengan harapan bisa berteman dengan orang-rang kaya dan anak-anak pejabat, agar ORANG TUA bisa dapat benevit/profit dari perkenalan dengan orang papan atas.
  • Dan banyak lagi pertimbangan atas dasar keinginan lain.

Sebenarnya memilih pendidikan tidaklah terlampau rumit. Asal, pertimbangkan kebutuhan. Tak perlu melibatkan keinginan yg keluar dari koridor pendidikan demi tumbuh kembang dan demi kesuksesan keilmuan anak.

Mudahnya Memilih Pendidikan Terbaik Untuk Putra-putri Anda

Semoga setelah membaca ini, kita bisa mudah mengambil keputusan memilih pendidikan atau sekolah terbaik untuk buah hati kita semua. Mudah saja, mari kita lihat secara jernih, apa yg dibutuhkan anak kita dalam tumbuh kembangnya. Sehingga kita bisa melihat: sekolah mana yg bisa membersamai anak-anak menatap hari depannya. Itu saja. Fokus lihat kebutuhan anak.

Sekolah yg paling sesuai dengan anak, bisa berbeda antara anak yg satu dengan anak lainnya. Tak selalu sekolah mahal dan terkenal itu cocok dan sesuai dengan kebutuhan anak kita. Bisa jadi sekolah negeri atau swasta reguler jauh lebih baik buat tumbuh kembang anak, daripada sekolah mahal dan terkenal.

Sisihkan sejenak keinginan-keinginan anda yg di luar kebutuhan anak. Sebab sangat banyak orang bingung mau nyekolahin anak di mana, bukan karena memandang kebutuhan anak, tapi terjerat pada keinginan-keinginan orang tua yg sebenarnya tidak penting buat anak.

Post a Comment for "Mudah Memilih Pendidikan Terbaik Untuk Putra-putri Kita"